Jumat, 29 November 2013

Pisang Molen


Hasil jalan2 ke blognya mba Ariesta Mikdar Gunawan. Niat banget pengen bikin pisang molen sendiri. Pulang jemput qila sekolah mampir kewarung sayur, dan adanya pisang uli, bukan kepok atau tanduk.





Resep: Ita-DapurGriyaKhayangan

Bahan:
Pisang kepok atau pisang tanduk potong serong/memanjang --> aku pake pisang uli

Bahan A:
250 gr tepung terigu
2 sdm margarin
1/2 sdt baking powder

Bahan B:
1 sdm gula pasir
1/4 sdt garam
1/2 sdt vanili bubuk
6 sdm air putih hangat
===> Campur semua menjadi satu, aduk hingga gula, garam dan vanili bubuk larut


Cara Membuat:
1. Campur bahan A ke dalam mangkok, aduk dengan tangan hingga bercampur.
2. Tuangkan bahan B sedikit demi sedikit sambil adonan diuleni dengan tangan sehingga adonan bercampur dan bergumpal (tidak harus sampai kalis). Istirahatkan adonan kurang lebih 15 menit, tutup dengan plastik/serbet bersih.
3. Siapkan penggilingan mie/pasta maker, giling sedikit2 dengan ketebalan no. 1 hingga ketebalan no.5.
4. Potong2 adonan ukuran 3 cm x 30 cm, lilitkan ke pisang secara memutar hingga pisang tertutup adonan kulit, lem ujung kulit dengan air putih agar tidak lepas. Jika tidak ada penggiling mie/pasta maker, bisa digiling/digilas dengan rolling pin atau gilingan dari kayu sampai adonan tipis.
5. Goreng pisang molen dengan minyak goreng api sedang hingga kuning kecoklatan. Angkat bila sudah matang, tiriskan...dan sajikan selagi masih hangat..


 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar